Gegara Menendang Ambulans di Jalan, Penyanyi Jepang Ini Harus Begini

- Selasa, 30 November 2021 | 08:37 WIB
Penyanyi-penulis lagu Jepang Chihiro Onitsuka ditangkap karena menendang ambulans (foto Kyodonews)
Penyanyi-penulis lagu Jepang Chihiro Onitsuka ditangkap karena menendang ambulans (foto Kyodonews)

Jabaribernews – Jangan menendang ambulans kalau tidak ingin ditangkap dan ditahan!

Barangkali itulah himbauan yang sekarang populer di Jepang setelah mengetahui penyanyi Jepang Onitsuka ditangkap karena menendang ambulans di jalan Tokyo.

Ceritanya, penyanyi-penulis lagu Jepang Chihiro Onitsuka, yang dikenal dengan single hit tahun 2000 "Gekko" itu memanggil ambulans untuk temannya yang sakit, Minggu lalu.

Baca Juga: Teka-teki Elsa di Ikatan Cinta, Jadi ke Lapas atau Tetap di Panti?

Namun begitu ambulans datang, Onitsuka malah menendangnya dan diketahui jelas oleh petugas ambulans –yang kemudian melaporkan kejadian itu ke polisi setempat dengan pasal dugaan vandalisme.

Akhirnya, tanpa kesulitan polisi menangkap Onitsuka di daerah Ebisu Shibuya Ward sekitar 16:30. Ia dibawa ke kantor polisi.

Hingga Selasa, media setempat yang memberitakan peristiwa ini, kyodonews, tidak memberikan update perkaranya, apakah ia ditahan atau dilepaskan.

Baca Juga: Tahun 2023, Seluruh Desa di Jabar Memiliki BUMDes

Yang jelas, Onitsuka, 41, mengatakan kepada polisi yang menangkapnya, bahwa dia menendang kendaraan karena alasan tertentu.

Ia melakukan itu setelah melihat seorang pejalan kaki mengatakan sesuatu yang tidak menyenangkan dan membuatnya marah.

Untuk melampiaskan kemarahannya, Onitsuka menendang ambulans.

Baca Juga: Pandemi Covid 19 Tidak Menjadi Halangan untuk Berkreasi

Onitsuka diketahui merupakan penyanyi cukup terkenal di Jepang. Ia memulai debutnya sebagai penyanyi pada tahun 2000. ***

Editor: Mirza Pahlevi Wardhana

Sumber: Kyodo Online

Tags

Terkini

Isa Perkasa dan Hajat Mahabbah Perupa Bandung

Jumat, 18 Februari 2022 | 07:01 WIB

Terpopuler

X