Ketua LBP2 Menyambut baik Penca Diajarkan di SMK dan di SMA

- Senin, 6 Desember 2021 | 09:36 WIB
Youtube
Youtube

jabaribernews.com -Asep B Kurnia, Ketua Lembaga Bantuan Pemantau Pendidikan (LBP2) mengapresiasi rencana Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat yang akan membuka pelajaran pencak silat di sekolah.

Apalagi pencak silat nantinya terintegrasi dengan mata pelajaran yang lain.

“Ini akan melestarikan budaya nusantara, khususnya pencak silat,” ujar Asep seperti dilansir majalahsora.com.

Pencak silat, kata Asep yang biasa disapa Asep Maung. sudah diakui dunia dan mendapatkan penghargaan dari UNESCO.

Baca Juga: Disdik Jabar Gelar Bimtek Integrasi Pencak Silat Tahun 2021 untuk Guru Olahraga SMK

“Saya sangat bersyukur, penca silat diajarkan terintegrasi dengan pelajaran yang lain,” ujarnya

Para siswa SMK dan SMA nantinya bisa belajar penca di sekolahnya. “Salah satu upaya dari kita agar (penca diajarkan) berkesinambungan dengan Jabar Masagi,” kata Asep Maung

Menurut Asep Maung, peng0ajaran pencak silat di SMA dan di SMK, tidak terlepas dari dorongan inohong dan Ketua Umum DPP PPSI, Dr. Adil A. Fadilakusumah. M.Si.

Sejak tahun 1998, Dr. Adil, berupaya agar sekolah-sekolah mengajarkan pencak silat dari tingkat SD, SMP, SMA, SMK.***

Editor: Nanang Supriatna

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

X